Bench Talk: Pendewasaan Zefanya Nathaniel Lewat Basket

| Penulis : 

Zefanya Nathaniel, sekaliber milik SMA Kolese Kanisius Jakarta, membagikan kisahnya. Selepas dari pertandingan di partai final Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series - North & Central Region, Jumat 18 Agustus 2023 lalu.

Di partai puncak ini, Zefanya dan kolega harus menelan kekalahan yang memilukan. Meremukkan. Kekalahan kedua dari SMA Jubilee Jakarta setelah tahun 2022 lalu. Kendati demikian, Zefanya tetap gemilang. Statistiknya menyilaukan.

Baca juga: Bench Talk: Proses Ikhlas Kartika Putri di Basket Smala

Total 36 poin, 15 rebound, lima asis, lima steal, dan dua block berhasil dikoleksinya selama berlaga di DBL Jakarta Utara-Pusat. Tentu, tidak mudah baginya untuk menorehkan catatan ini.

Sepak terjangnya di dunia basket bisa dibilang memiliki banyak rintangan. Terlebih dengan lingkungan yang kompetitif di sekolah dan di luar sekolah. Bahkan sempat memilih partner latihan yang skill-nya setara dengan dia.

"Secara pribadi mungkin waktu kelas 10 juga karena baru mulai ketemu lagi sama temen-temen, gue sikapnya rada sombong, milih-milih temen kalo latihan," sambung Zefanya.  

Akan tetapi seiring berjalannya waktu, sifat angkuh itu diredam oleh kedua orang tuanya dan teman dekatnya agar selalu rendah hati.

Baca juga: Kenapa 'Beruang Magnet' Kanisius Selalu Nyentrik dan Nyeleneh?

"Untungnya sekarang sudah mulai lebih dewasa, berusaha lebih rendah hati, peduli peka sama temen-temen sekelas bukan sama yang gue deket aja," ujar Zefanya.

Lebih jauh, Zefanya mengaku telah mengenal olahraga basket dari usia 9 tahun. Mulai tekun dan serius dengan basket dimulai dari kelas 1 SMP. 

"Masuk ke lingkungan basket yang lebih kompetitif jadi gak mau kalah juga. Kemarin sebelum final hal-hal yang dilakuin dari pagi, ya sekolah dulu," ungkap Zefanya.

Sementara itu, Zefanya dengan rekan satu timnya akan melakoni laga Championship Series pada November mendatang. Hasil kekalahan dari Jubilee menjadi evaluasi untuk laga selanjutnya.

Baca juga: Biang Kerok Menteng Raya! Alaska Hitamkan GOR Cempaka Putih

"Keluarga gue suportif banget dan gue juga sayang banget sama mereka. Walaupun kadang-kadang kalo evaluasi bareng sama papa gue, gue sendiri bisa kesel dan ngebantah. Tapi setelah itu ya sadar sendiri, minta maaf, dan berusaha baikan sama diskusi bareng-bareng," tukasnya.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game