ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Petualangan Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-North Region kini telah memasuki fase Sweet Sixteen. Sebanyak 16 skuad putra berhasil memastikan satu tempat di babak ini.

Pada Jumat, 18 Agustus 2023, pertarungan di fase Sweet Sixteen tak hanya menghadirkan pertandingan dari sektor putra saja. Para srikandi juga turut melantun di DBL Arena. Selain itu, rangkaian Pond’s Men 3X3 Competition 2023 bakal mendatangkan derbi Sixers -sebutan SMAN 6 Surabaya- dari kubu putri.

SMA Nation Star Academy Surabaya vs SMA Cita Hati East Surabaya

Laga big match kembali hadir. Kini giliran bagan kiri yang bakal melewati jalanan terjal. Dua tim unggulan, dengan catatan baik di musim-musim sebelumnya harus bertemu di putaran Sweet Sixteen. 

Adalah SMA Nation Star Academy Surabaya (NSA) dengan SMA Cita Hati East Surabaya (Cheetah East). Kedua tim ini akan bertanding di partai pertama pada pukul 14.00 WIB. Duel para pelatih terbaik akan kembali hadir.

Baca Juga: Hasil DBL Surabaya: Fase 32 Besar Tuntas! Sweet Sixteen di Depan Mata

Pond’s Men 3X3 Competition 2023

Pertarungan Pond’s Men 3X3 Competition 2023 Surabaya Series kembali datang dari sektor putri. Laga antarsesama almamater bakal terasa panas. Mengingat SMAN 6 Surabaya (tim A) dan SMAN 6 Surabaya (tim B) akan saling berebut tiket ke Semifinal. Pertandingan ini rencananya akan melantun pukul 15.40 WIB.

SMA Singapore National Academy Sidoarjo vs SMA Nation Star Academy Surabaya

Serupa, tapi tak sama. Pertandingan kedua siap menyajikan laga hangat dari sektor putri antara SMA Singapore National Academy Sidoarjo (SNA) dan SMA Nation Star Academy Surabaya (NSA) pada pukul 15.50 WIB.

Untuk pertama kalinya SNA menapakkan kakinya di babak playoffs, namun mereka harus bertemu dengan salah satu skuad terbaik di Surabaya. Lantas mampukah langkah SNA berlanjut ke tahap yang berikutnya? Atau justru NSA yang kembali melenggang bebas?

SMAN 10 Surabaya vs SMAN 2 Surabaya

Duel pemain, juga suporter. Pertemuan SMAN 10 Surabaya dengan SMAN 2 Surabaya dipastikan bakal membuat tribun DBL Arena padat. Mengingat kedua tim ini mempunyai deretan suporter yang begitu setia mendukung setiap laganya.

Laga do or die antarkedua tim ini bakal tersaji pukul 17.30 WIB. Apakah Bigten berhasil mematahkan dominasi SMAN 2 Surabaya dan mencatat sejarah baru musim ini? Layak untuk disaksikan!

SMAN 1 Taman Sidoarjo vs SMAN 3 Mojokerto

Partai penutup babak Sweet Sixteen hari pertama kembali hadir dari para srikandi. Kedua tim pendatang bakal melantun pada pukul 19.10 WIB. SMAN 1 Taman Sidoarjo terakhir kali berpartisipasi dalam gelaran DBL Surabaya pada 2019. 

Di masa comeback-nya, mereka berhasil menyabet predikat juara juara grup. Sementara itu, kegagalan SMAN 3 Mojokerto dalam merebut tiket playoffs tahun lalu, membuat mereka tampil menggebu-gebu musim ini. Lantas siapakah yang berhak melaju ke fase Big Eight?

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Jadwal pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-North Region bisa kalian cek di sini atau scroll di bawah sini.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY