ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

SMAN 2 Mojokerto akan bermain cerdik dengan meredam permainan center Vita, Javier.

SURABAYA-SMAN 2 Mojokerto akan melakoni laga playoffs perdananya besok. Melawan SMA Vita Surabaya, skuad asuhan Faishal  ini sudah siap membendung gempuran serangan dari mereka.

Menurut Gilang Wicaksono, asisten pelatih SMAN 2 Mojokerto ada beberapa pemain yang sangat ia antisipasi pada pertandingan besok. Salah satunya adalah center Vita, Bartholomew Javier. Center dengan tinggi 198 cm ini sangat tangguh ketika di bawah ring.

Pada tiga laga terakhirnya, Javier berhasil menyarangkan 26 poin. 24 diantarnya berasal dari bawah ring. Tak hanya itu, ia juga sangat tangguh saat berburu rebound. Terbukti dari 51 rebounds yang ia bukukan di tiga laga terakhir.

“Dia (Javier, Red) tidak akan kami beri tempat yang nyaman di sepanjang pertandingan. ia akan kami paksa keluar dari daerah pertahanan kami,” ujar Gilang.

Di sisi lain, Eko Sasmito pelatih SMA Vita Surabaya menuturkan bahwa ia akan memaksa anak-anaknya lebih beringas lagi di babak playoffs. Hal ini dikarenakan mereka masih belum bermain maksimal.

“Selama jeda mereka tetap ada istirahat. Tapi latihan harus tetap jalan supaya tubuh mereka tetap hangat,” ujarnya.

Selain SMA Vita Surabaya melawan SMAN 2 Mojokerto, akan ada tujuh laga di babak playoffs. Jadwal selengkapnya bisa kamu baca di sini.                  

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY