Final 2014 Terulang! El Clasico Gloria 1 vs Frateran

| Penulis : 

Rugi banget kalau hari ini, Rabu 16 Agustus 2023, kalian gak nontonin Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-North Region (Seri Surabaya). Sebab bakal ada laga yang layak disebut El Clasico.

Ya, baru memasuki fase 32 besar Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-North Region, dua tim unggulan langsung bertemu. Keduanya merupakan rival abadi!

Adalah SMA Gloria 1 Surabaya berhadapan dengan SMA Frateran Surabaya.

Kedua tim ini punya catatan baik di setiap tahunnya. Sayang, mereka sama-sama menjadi korban dari sang jawara bertahan, SMA St. Louis 1 Surabaya (Sinlui) di gelaran musim lalu.

Di mana langkah Gloria 1 tahun lau harus terhenti di putaran Sweet Sixteen. Sementara laju Frateran terhenti di Fantastic Four.

Baca Juga: Hasil DBL Surabaya: Lima Tiket Sweet Sixteen Menemukan Pemiliknya!

Mengulas balik sepanjang kompetisi DBL berjalan. Frateran dan Gloria 1 pernah bersua di partai puncak DBL East Java Series-North Region pada 2014. Kala itu, Frateran sukses menutup laga dengan kemenangan dan meraih gelar back-to-back champion

Pada kesempatan ini, pertarungan sengit dan penuh sarat gengsi kembali tersaji. Seisi DBL Arena bakal menjadi saksi, siapakah yang berhak melenggang ke babak Sweet Sixteen?

Trisula tajam dari kedua tim bakal beradu. Kennard Austin, Kennie Elbert Kristanto, dan Richie Betrand Linardi milik Gloria 1 dalam dua pertandingan terakhir telah mengantongi total 67 poin, 23 assist, 15 steal, 13 rebound, 1 block.

Di sudut lain, Nelson Davio, Jovannes Friendly Kurniawan, dan Mauritius Kenneth yang merupakan kombinasi maut ala Frateran sukses membukukan 56 poin, 14 rebound, 12 steal, 11 assist, dan 5 block juga dalam dua pertandingan.

Baca Juga: Ada Dua Pelatih All-Star di Balik Duel El Clasico Gloria 1 vs Frateran

Dari segi data yang dipaparkan selama musim ini berjalan, kedua tim ini memang cukup imbang. Namun, apapun bisa terjadi di lapangan. Mengingat mereka sama-sama punya ambisi besar untuk jadi juara.

“Waktu tahu bakal lawan Frateran ya gak gimana-gimana. Tetap optimis, tapi gak boleh over. Masing-masing dari kami sudah scouting pertandingan Frateran selama babak penyisihan. Menurut kami, ada sedikit celah dari segi size pemain. Mungkin itu salah satu keunggulan Gloria 1,” ucap Kennie Elbert, mesin poin Gloria 1.

Tak mau ambil pusing, Jovannes Friendly Kurniawan, salah satu pemain kunci Frateran itu tak banyak berkomentar. “Everything is possible,” singkatnya.

“Siapapun lawannya harus tetap dihadapi. Mau tim unggulan atau bukan. Jelas kami sudah mempersiapkan cukup banyak strategi untuk melawan Gloria 1, karena mereka salah satu tim dengan materi individu yang bagus. Intinya trust the team, coach, and yourself. Jangan lupa mengandalkan semua sama yang di atas,” tukas Jovan.

Baca Juga: Makin Ketat! Simak Hasil Technical Meeting Playoffs DBL Surabaya

Laga big match antara SMA Frateran Surabaya dengan SMA Gloria 1 Surabaya akan hadir di partai penutup babak playoffs hari kedua. Tepatnya pada Rabu, 16 Agustus 2023 pukul 18.50 WIB.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024