Tim putra SMA Bunda Hati Kudus bakal kembali berpartisipasi di DBL Jakarta Barat. Mereka telah mempersiapkan diri untuk comeback stronger di Honda DBL with AZA Wear 2023 DKI Jakarta Series - West Region.

Baca juga: Konsistensi dan Chemistry Cinta Kasih, Tim Debutan di DBL Jakarta Barat

Terakhir kali putra BHK ikut dalam lingkaran persaingan DBL Jakarta Barat adalah tahun 2019 silam. Kala itu, BHK harus menelan pil pahit pasca kekalahan di awal pertandingan. BHK harus pulang lebih dini. Dari kekalahan itu, mereka berencana untuk kembali menggebrak DBL Jakarta Barat musim ini.

Vincent Andika, pemain BHK, mengatakan ia dan kolega begitu antusias menyambut DBL Jakarta Barat segera bergulir. "Saya sangat excited. Untuk persiapan saya pribadi mungkin sudah cukup untuk bertanding nanti," ujarnya.

"Kalau latihan tim, tetap diadakan selama liburan sebanyak tiga kali dalam satu minggu selama tiga jam. Coach juga memberikan banyak bekal untuk secara tim maupun individual," timpalnya.

Baca juga: Menuju DBL Jakarta Barat, MAN 10 Tambah Intensitas Latihan

Vincent menambahkan, latihan fisik menjadi menu latihan paling berat untuknya. Meski demikian, ia bersama rekan setimnya tetap menikmati seluruh proses latihan ini demi bisa bersaing kembali di DBL Jakarta Barat.

"Latihan paling berat tentunya latihan fisik apalagi yang menguras energi," tuturnya. "Kita juga terus berusaha meningkatkan chemistry dengan main bareng terus di latihan maupun luar latihan, nongkrong bareng, diskusi bareng, dan selalu mensupport satu sama lain," tukasnya. (*)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya