ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tercatat sudah hampir satu minggu skuad KFC DBL Indonesia All-Star berada di Chicago, Amerika Serikat. Selain belajar, berlatih, serta bertanding teman-teman All-Star juga tak ketinggalan menikmati suasana kota terbesar di negara bagian Amerika Serikat, Illinois.

Tidak lupa, mereka juga membeli beberapa pernak-pernik sekaligus suvenir dan beberapa titipan dari teman-temannya yang ada di Indonesia.

Baca juga: Juliette Aimee Berusaha Gak Boros di Chicago, Ternyata Susah!

Beruntung bagi Queeny Alexandria, pemain asal SMA Santu Petrus Pontianak yang tidak begitu banyak mendapat titipan dari teman-temannya. “Cuman ada satu teman yang minta tolong buat titip beli sepatu di sini. Kalau keluarga justru lebih kayak terserah gitu,” ujarnya.

Bahkan, Queeny -sapaan karibnya- sudah menyiapkan beberapa ruang di kopernya yang sengaja diisi dengan beberapa barang oleh-oleh inisiatifnya. “Aku beli kaos empat helai. Kalau yang kaos memang buat oleh-oleh teman-teman dekat sama keluarga,” ungkapnya.

Baca juga: Adit Tepati Janji Beli Sepatu di Amerika!

Cewek dengan zodiak Capricorn tersebut mengaku bukan hanya ilmu basket saja yang dibawa pulang ke Indonesia. Melainkan juga oleh-oleh, “Selain pulang bawa ilmu kan pasti, masa jauh-jauh dari Amerika Serikat gak bawa apa-apa gitu, kan sayang banget ya,” terangnya.

Agar lebih clear, oleh-oleh yang dibawa pulang Queeny benar-benar akan diberikan secara cuma-cuma dan bukan karena teman-teman atau keluarganya titip, “Oleh-oleh kaos empat helai itu benar-benar free alias gratis. Hitung-hitung sekalian bikin orang lain senang kan apa salahnya,” tandasnya.(*)

Kenal lebih dekat penggawa KFC DBL Indonesia All-Star 2023 dengan melihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll halaman ini dengan lakukan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY