ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tim putra Cheetah -sebutan SMA Cita Hati East Surabaya- sukses memberi kejutan besar selama pagelaran DBL Surabaya musim lalu. Laga-laga sengit penuh drama berhasil dimenangkan skuad asuhan Ernest Koswara musim kemarin.

Rasanya capaian musim lalu adalah yang terbaik bagi penggawa Cheetah selama tiga musim ke belakang. Benar langkah Cheetah musim lalu melesat hingga fase Big Eight. Sebaliknya pada sisa dua musim yang lain mereka selalu terhenti di Sweet Sixteen.

Faktor tidak adanya jarak antara senior dan junior menjadi kunci mereka sukses berbicara banyak musim lalu. Bukan hanya itu, Upaya tersebut yang terus mereka jaga hingga musim ini, “Kita sudah dekat banget sama anak-anak baru, ya gak ada jarak lah dengan senior-seniornya,” kata Jeremiah Jason, penggawa Cheetah musim lalu.

Baca juga: Bhawikarsu Beri Warning, DBL Malang Siap Digebrak!

Ditanya mengenai persiapan Cheetah untuk musim baru Honda DBL with AZA Wear 2023-2024, Jeremiah Jason dan kolega mengaku siap 100 persen, “Kita sudah siap 100 persen, pemain sudah lengkap semua komplet,” terangnya.

Bukan hanya komplet, Jeremiah Jason juga menjamin pemain-pemain baru Cheetah bisa berbicara banyak untuk melantai di DBL Surabaya, “Bukan cuman lengkap ya, tapi pemain-pemain yang baru ini bisa cepat beradaptasi gitu, bisa main semua pokoknya,” ungkap cowok dengan zodiak Sagitarius tersebut.

Baca juga: Habis Latihan, Putra Smala Justru Curhat Tentang Gebetan Masing-masing

Bahkan barisan putra Cheetah sudah tidak sabar untuk memulai kembali petualangan mereka di musim baru dengan spirit dan bara api semangat yang sudah menyala, “Sudah siap banget, pokoknya gas pol rem blong,” cetusnya.(*)

Profil SMA Cita Hati East Surabaya bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY