Srikandi Stece (sebutan SMA Stella Duce 1 Yogyakarta) merupakan pemilik gelar juara DBL Yogyakarta terbanyak pada sektor putri. Tercatat mereka memiliki delapan trofi DBL Yogyakarta. Bahkan Stece pernah mempertahankan gelar juara selama lima tahun berturut-turut.

Sayang, misi mereka untuk mempertahankan gelar juara keenam berturut-turut kandas pada Honda DBL with KFC 2022 DI Jogjakarta Series. Setelah pada fase Fantastic Four mereka tumbang dari tim debutan SMA Olifant Yogyakarta dengan skor tipis 65-61. Sejatinya Stece berhasil menutup paruh pertama dengan keunggulan (35-30). Keunggulan tersebut gagal mereka pertahankan pada sisa dua kuarter lainnya.

Baca juga: Menanti Bangkitnya Macan Demangan di DBL Yogyakarta Musim Ini

Honda DBL with AZA Wear 2023-2024 DI Jogjakarta Series tentunya menjadi ajang pembalasan sekaligus kembali menguasai wilayah Yogyakarta. Fokus utama skuad Stece pada persiapan menyambut musim baru ada pada mempererat ikatan antarpemain.

“Saat ini fokus kita itu lebih ke saling memperkuat dan mempererat sesama anggota tim sih, kayak bonding gitu,” ujar Manuela Florence pemain Stece musim lalu.

Ditinggal salah satu pemain kunci mereka, Monica Selviana Rivika Putri, penggawa Stece menanggapi hal tersebut dengan tenang. “Namanya tim pastinya ada pergantian pemain dan itu kan memang sifatnya dinamis, intinya kita saat ini semangat banget buat menyambut DBL musim baru,” ungakpnya.

Baca juga: Jadwal Baru Honda DBL Seri Jawa Tengah dan D.I. Jogjakarta

Di lain sisi, Manuela Florence berharap pada sisa waktu persiapan DBL Yogyakarta ini dirinya dan kolega bisa semakin dalam lagi memahami karakter satu sama lain. “Pada sisa waktu ini semoga kitab isa semakin kompak dan saling melengkapi biar waktu DBL Yogyakarta musim 2023-2024 langsung ngegas,” tandasnya.(*)

Profil SMA Stella Duce 1 Yogyakarta bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024