Teruntuk pengamat basket, khususnya daerah Surabaya dan sekitarnya siapa sih yang tidak mengenal sosok Cliffton Wijaya? Salah satu tombak utama dari SMA St. Louis 1 Surabaya merupakan peraih titel Most Valuable Player (MVP) di ajang Honda DBL with KFC 2022 East Java Championship Series.

Di usianya yang belum genap menginjak 17 tahun, nama Cliffton Wijaya terkenal dengan beragam prestasi. Bahkan dirinya berhasil membawa tim kebanggaannya meraih gelar keempat secara berturut-turut.

Permainan Cliffton Wijaya memang berkembang cukup signifikan dibanding tahun lalu. Dari segi statistik, pemilik nomor punggung 10 itu berhasil menorehkan 73 poin, 48 rebound, 28 steal, 20 assist, dan 11 block dalam 9 pertandingan.

Tak heran jika Cliffton berhasil terpilih sebagai KFC First Team sekaligus MVP pada gelaran DBL Jawa Timur. Belum cukup sampai di situ, kini namanya juga masuk dalam daftar pemusatan latihan di Indonesia Patriots bersama dengan 17 pemain terpilih lainnya.

“Yang pasti senang banget bisa terpilih karena ini pengalaman pertama juga buat Cliffton gabung di Patriots. Di sini bisa dapat teman-teman baru dan lingkungan baru yang lebih dewasa dari Cliffton. Jadi bisa belajar dari mereka dan belajar dari coach juga,” ucapnya.

Baca Juga: Lima Campers Ini Ikut Pemusatan Latihan Patriots Muda di DBL Academy Surabaya

Terhitung sejak bulan Maret silam, Cliffton telah mengikuti rangkaian seleksi panjang bersama Indonesia Patriots. Ditambah pada bulan Mei mendatang, dirinya akan kembali bersaing di KFC DBL Camp 2023 dan merebutkan tiket menuju KFC DBL Indonesia All-star.

Disinggung mengenai hal itu, Cliffton mengaku sangat terbantu dengan adanya pemusatan latihan dengan Indonesia Patriots. Lantaran dirinya bisa lebih banyak menggali ilmu dari para pemain yang lebih berpengalaman.

“Kalau dari Cliffton pribadi, adanya seleksi Indonesia Patriots ini bukannya mengganggu persiapan ke KFC DBL Camp, tapi malah memberikan support kepada Cliffton. Soalnya disini banyak pemain yang jam terbangnya lebih kan, akhirnya permainan Cliffton juga bisa berkembang lagi,” katanya.

Honda DBL with KFC 2022-2023 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia akan memilih student athlete berpotensi untuk diseleksi menjadi KFC Indonesia All-Star melalui KFC DBL Camp.

KFC DBL Camp 2023 akan dilangsungkan di DKI Jakarta untuk pertama kali. Pemusatan latihan basket pelajar terbesar se-Indonesia ini bakal dilaksanakan pada 9 hingga 14 Mei mendatang di GOR Soemantri Brodjonegoro dan Kota Kasablanka Mall. (*)

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game