Terjatuh! Tim putra Smanda Bandar Lampung jegal langkah Smansa Gibes pada ajang Honda DBL with KFC 2022-2023 Lampung Series. Laga yang berlangsung di hari Minggu 12 Februari di Gedung Serbaguna (GSG) Universitas Lampung (Unila) berhasil diamankan oleh Smanda Bandar Lampung (sebutan SMAN 2 Bandar Lampung) dengan skor 19-10 atas Smansa Gibes (sebutan SMAN 1 Terbanggi Besar).

Kedua sekolah tampak berhati-hati pada laga bertajuk perebutan tiket delapan besar hari ini. Dua kuarter awal berhasil diamankan oleh Smanda Bandar Lampung dengan skor 8-3. Keunggulan tersebut sejatinya masih rawan. Benar saja, skuad Smansa Gibes mulai panas selepas turun minum, perlahan namun pasti mereka menempel poin Smanda Bandar Lampung.

Baca juga: Kampiun Musim Lalu Kubur Asa Srikandi Smansa Metro

Sayang, usaha mereka membalikkan keadaan tersandung karena buzzer kuarter keempat berbunyi. Meskipun sudah melakoni satu laga, Smansa Gibes justru tampil tergesa-gesa dan tanpa arah. Tercatat pada laga kali ini Smansa Gibes mencatatkan 24 kali turnovers. Sebaliknya, Smanda Bandar Lampung yang bermain sabar hanya mengoleksi 13 kali turnovers.

Dua pemain utama Smanda Bandar Lampung menjadi mesin serangan. Kedua pemain tersebut adalah Ilham Iskandar dan Audytho Almina. Keduanya berhasil mengumpulkan masing-masing 7 poin. Meski begitu, persentase tembakan penggawa Smanda Bandar Lampung pada laga kali ini teerbilang buruk. Mereka hanya memasukkan 7 tembakan dari 28 percobaan.

"Hari ini kita main kurang gereget, apalagi banyak teman-teman kelas 10 yang baru merasakan ikut DBL. Next game kita janji bakal lebih hustle lagi," ungkap Audito Almina penggawa Smanda.

Baca juga: Pulangkan Immanuel, Putra Prisda Siap Fight Lawan Fransiskus

Kemenangan ini mengantar anak asuh Dimas Danur (pelatih Smanda Bandar Lampung) melaju ke fase Bight Eight. Di babak Bight Eight mereka sudah ditunggu oleh Smanla (sebutan SMAN 5 Bandar Lampung) yang pada laga kemarin berhasil memulangkan Smansa Metro. Semangat terus Smanda Bandar Lampung!(*)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di sini atau lihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll menggunakan double tap)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa