ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Honda DBL with KFC 2022-2023 Jambi Series telah mencapai puncaknya. Final party DBL Jambi bakal mempertemukan tim putra SMA Xaverius 1 Jambi kontra SMA Bina Kasih Jambi pada Jumat, 3 Februari 2023, di GOR Kotabaru, Jambi, pukul 18.00 WIB. Partai ini sekaligus menjadi penutup DBL Jambi musim ini.

Baca juga: Jadwal Final Party DBL Jambi: Siapa Juara Baru?

Baca juga: Nominasi KFC First Team 2022-2023 Putra Jambi Series

Setelah berhasil menyapu bersih lawannya masing-masing, kedua tim bakal bersua di partai final. Secara historis, kedua tim ini sama-sama pernah mencicipi berlaga di final. Xaverius 1 misalnya. Mereka berhasil lolos ke babak final di tahun 2021 lalu. Di tahun 2016, bahkan mereka menjadi juara DBL Jambi.

Sedangkan lawannya, Bina Kasih, adalah juara tahun 2019. Bina Kasih juga menjadi jawara di tahun 2017. Meski dalam jejak historis, Xaverius 1 menorehkan trofi juara paling banyak di gelaran ini. Sejak DBL Jambi digelar pada tahun 2012, Xaverius 1 telah mengoleksi total 4 trofi juara.

Baca juga: Kilas Balik DBL Jambi: Bina Kasih Konsisten, Kembali Sapa Panggung Final Party

Baca juga: Kilas Balik DBL Jambi: 5 Tahun Puasa Gelar, Xaverius 1 Rindukan Juara

Memang tidak mudah pula bagi Bina Kasih melawan Xaverius 1 di final nanti. Terlebih mereka punya sekaliber luar biasa yang menjadi andalan tim. Adalah Pimpin Jaya, guard milik Xaverius 1 yang kerap menorehkan rekor baru di DBL Jambi. Paling mutakhir, Pimpin berhasil mencatat 55 poin yang membawanya menjadi top poin nasional selama Honda DBL with KFC 2022-2023 berlangsung hingga kini.

Namun, dihadapi oleh lawan yang tak kalah kuat di tahun ini tidak membuat Bina Kasih menyerah begitu saja. Bina Kasih sendiri punya modal kuat untuk berlaga di lapangan. Kekuatan mereka pun cukup merata. Semua pemain berkontribusi baik dalam tim yang membawa mereka selalu menang besar atas lawannya. 

Baca juga: Pimpin Jaya, 55 Poin, dan Trofi Juara untuk Xaverius 1

 

"Kita akan selalu humble dan bermain pakai hati supaya dapat hasil yang terbaik. Tantangan kita di final hanya menjaga konsistensi satu tim supaya lebih baik lagi," ujar Luckyanto Lim, pelatih Bina Kasih, saat disinggung mengenai pertandingan final nanti.

Xaverius 1 versus Bina Kasih akan menjadi penutup rangkaian panjang DBL Jambi sejak dimulai pada 27 Januari 2023 lalu. Pertandingan final kedua tim dapat disaksikan langsung dengan membeli tiket melalui aplikasi DBL Play atau tonton live streaming melalui Youtube Channel KUY Entertainment. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY