Gelaran Final Party Honda DBL with KFC 2022-2023 Jambi Series kembali menghadirkan SMA Bina Kasih. Setelah absen dalam helatan partai puncak musim lalu, kini mereka kembali mengisi kekosongan slot dan siap menantang SMA Xaverius 1 Jambi.

Dalam tiga laga terakhir, Bina Kasih bermain cukup konsisten. Terlihat ambisi mereka begitu besar dalam merebut trofi DBL Jambi musim ini. Namun sebelum menyaksikan laga pembuktian dari SMA Bina Kasih, mari kita simak kilas balik tim asuhan Luckyanto Lim di DBL Jambi berikut ini!

Versus SMAN 1 Sarolangun

Bina Kasih tampil impresif di laga perdananya. Mereka berhasil mempertahankan keunggulan sejak pertandingan dimulai. SMA Bina Kasih membuka pertandingan dengan tekanan besar untuk SMAN 1 Sarolangun dan unggul 13 poin.

Di kuarter pemungkas mereka makin jauh meninggalkan lawannya. Duet Ryen Septvier dengan Felix berhasil menambah 11 poin dari total 15 poin sebelum tutup laga. Alhasil SMA Bina Kasih berhasil membekuk SMAN 1 Saroangun dengan skor akhir 44-23.

Baca Juga: Dominasi Bina Kasih Gagalkan Smansa Sarolangun di Laga Perdana

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Versus SMAN 1 Kota Jambi

SMA Bina Kasih sukses menjadi tim pertama yang mengamankan satu kursi menuju putaran Fantastic Four. Hasil itu dipastikan usai mengalahkan SMAN 1 Kota Jambi di babak Big Eight dengan skor akhir 43-21.

Kedua tim seperti tidak mau kehilangan kesempatan. Terlebih di paruh awal kuarter pertama, SMAN 1 Kota Jambi berhasil memimpin dengan skor 7-2. Di kuarter berikutnya, Bina Kasih mampu memanfaatkan celah lawan yang mulai kehilangan fokus. Momentum itulah yang membuat mereka berhasil melebarkan jarak dan memastikan keunggulan mereka hingga akhir laga.

Baca Juga: Bina Kasih Segel Tiket Pertama Fantastic Four DBL Jambi

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Versus SMAN 5 Kota Jambi

Partai Fantastic Four antara SMA Bina Kasih dengan SMAN 5 Kota Jambi berhasil dimenangkan oleh Bina Kasih. Mereka mampu mengunci tiket Final Party usai membekuk lawannya dengan skor akhir 64-33.

Bina Kasih langsung membuka 22 poin berbalas 6 poin di kuarter pertama. Awal yang baik bagi mereka untuk memberikan tekanan bagi SMAN 5 Kota Jambi. Meski terus berusaha mengejar ketertinggalan, namun SMA Bina Kasih begitu moncer dan terus menambah pundi-pundi poin.

Akhirnya double-double dari Denneilsen Reynold dan Felix sukses membawa timnya kembali ke partai puncak DBL Jambi musim ini. Dalam laga tersebut, anak asuhan Luckyanto Lim itu bakal dipertemukan dengan SMA Xaverius 1 Jambi.

Baca Juga: Kuat Mendominasi Lima, Bina Kasih Pastikan Final DBL Jambi

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Itulah kilas balik tim putra SMA Bina Kasih selama berlaga di Honda DBL with KFC 2022-2023 Jambi Series. Mampukah mereka membalaskan dendamnya atas SMA Xaverius 1 Jambi dan mengamankan trofi Honda DBL keempatnya? (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game