Menuju DBL Jambi: Putri Smanda Tak Gentar Hadapi Lawan

| Penulis : 

Honda DBL with KFC 2022-2023 Jambi Series sebentar lagi dimulai. Tepatnya pada 27 Januari hingga 3 Februari 2023 mendatang di GOR Kotabaru Jambi.

Mengingat waktu yang kian mendekati kompetisi, seluruh tim yang berpartisipasi mulai memantapkan persiapan mereka. Salah satunya tim putri SMAN 2 Kota Jambi. Untuk berlaga di DBL Jambi musim ini, mereka mempersiapkan fisik dan skill individu pemain.

Baca juga: Menuju DBL Jambi: Bakal Bersua Xaverius 1, Unggul Sakti Siapkan Strategi Khusus

Hal itu diutarakan langsung oleh Zahwa Azuhra, kapten tim putri Smanda (julukan SMAN 2 Kota Jambi). Proses persiapan untuk DBL Jambi pun telah mereka lakukan sejak tahun 2021 lalu. Sejauh ini, Zahwa merasa, ia dan rekannya menunjukkan perkembangan di setiap latihan.

“Kami latihan sudah sekitar 1,5 tahun. Dulu, fisik kami masih lemah dan skillnya juga masih kurang, tapi waktu demi waktu ada perkembangan dalam diri kamu. Kami yakin dengan proses dan terus mengasah skill kami,” jelas Zahwa.

Baca juga: Menuju DBL Jambi: Persiapan Minim Tak Surutkan Semangat Putri Unggul Sakti

Disinggung mengenai hasil drawing, Zahwa mantap mengatakan ia tak gentar untuk menghadapi lawan mereka. Putri Smanda optimistis dalam mengarungi DBL Jambi musim ini. Meskipun berlaga dengan status debutan di tahun ini.

Berdasarkan hasil drawing sendiri, putri Smanda mengisi posisi bagan kiri. Mereka bakal melawan SMAN 10 Kota Jambi di laga perdana. Mereka juga berpotensi bertemu dengan sang juara, SMAN 3 Kota Jambi, jika kedua tim berhasil lolos ke babak fantastic four.

Baca juga: 3 Laga Seru yang Diprediksi Bakal Terjadi di DBL Jambi, Mana yang Kamu Nantikan?

“Nggak ada yang kami takuti di kompetisi ini. Kalau kata coach kami, di basket itu seperti roda berputar. Jadi kami percaya kalau kami bisa dengan berusaha memberikan yang terbaik,” ungkap Zahwa. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan