Tim basket putra Xavepa (sebutan SMA Xaverius Bandar Lampung) dipastikan akan melantai dalam ajang Honda DBL with KFC 2022-2023 Lampung Series. Xavepa sendiri menjadi salah satu sekolah yang ditakuti dalam ajang DBL seri Lampung. Pada DBL Lampung tahun 2015 mereka berhasil mengukuhkan diri menjadi raja DBL Lampung.
Prestasi tersebut menjadi pencapaian luar biasa. Pasalnya mereka berhasil memutus rekor empat kali juara SMA YP Unila Bandar Lampung. Prestasi tersebut coba mereka ulang kembali pada musim 2019. Sayang asa mereka harus terhenti di babak Fantastic Four setelah takluk dari SMAN 10 Bandar Lampung dengan skor 62-47.
Baca juga: Menuju DBL Lampung: Tim Smansa Gemar Kulineran Jelang DBL Lampung
Pada musim 2021 mereka justru terhenti di babak perebutan tiket Fantastic Four. Ketika itu Xavepa kalah melawan SMAN 14 Bandar Lampung. Musim ini tentu mereka ingin memperbaiki catatan buruk musim lalu. Bukan hanya tim basket putra saja yang sudah sangat siap menyambut ajang DBL Lampung, kelompok suporter mereka juga siap untuk mendukung selama penggawa Xavepa.
“Kami satu sekolah super excited untuk DBL Lampung nanti, bahkan tim suporter juga sudah membuat kaos khusus untuk mendukung Xavepa selama DBL,” ujar Alexius Christopher salah satu pemain dari Xavepa. Oleh karena itulah ia dan koleganya tidak ingin mempersembahkan hasil buruk kepada teman-teman suporter Xavepa di atas tribun.
Baca juga: Menuju DBL Lampung: SMKN 4 Sampai Lakukan TC Jelang DBL
“Pastinya kita engga mau mengecewakan suporter yang sudah mendukung dan meluangkan waktunya. Maka dari itu kita berharap bisa memainkan banyak pertandingan, kalau bisa sampai final dan juara,” sambungnya.
Bukan hanya itu Alexius Christopher juga mengungkapkan alasan mengapa teman-teman dari Xavepa begitu antusias untuk menyambut ajang DBL seri Lampung musim ini.
“Beberapa hal yang bikin kita excited itu karena kita mewakili sekolah dalam perlombaan DBL.Eits bukan cuman itu, ada satu lagi yang bikin kita tambah semangat, harapannya ada salah satu pemain dari Xavepa yang terpilih First Team,” cetusnya. Persiapkan tim sebaik mungkin dan sampai ketemu di DBL Lampung teman-teman SMA Xaverius Bandar Lampung.(*)
Baca juga: Menuju DBL Lampung: Skuad BPK Penabur Tambah Jam Latihan Demi Target Juara
Profil SMA Xaverius Lampung bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.