Sebuah tim tentu harus memiliki kerja sama yang kuat. Tak hanya itu para pemain juga dituntut mampu melihat situasi di lapangan. Laga yang semakin ketat dan panas membuat mereka harus lebih lincah mencuri bola.
Meski ketat sederet pemain ini justru mampu membaca kelemahan lawan. Mereka pun berhasil masuk dalam Top 5 Steal Leaders di Honda DBL seri Surabaya. Lagi-lagi Elang Satria berada di urutan pertama. Tak hanya piawai di udara dan mengantongi 70 rebound.
Penggawa Smada (SMAN 2 Surabaya) juga cerdik melihat kesempatan di lapanga. Berdasarkan statistik ia berhasil mengantongi 33 steal dari total tujuh gim yang dimainkan. Selain Elang berikut ini sederet Top 5 Leaders Honda DBL seri Surabaya.
Baca Juga: Sejarah Panjang Dua Rival: Smada Pernah Kalahkan Sinlui!
Elang Satria Rajendra D - SMAN 2 Surabaya (33 steal)
Daniel Nicholas Delin - SMA St. Louis 1 Surabaya (31 steal)
Cliff Louis - SMA St. Louis 1 Surabaya (26 steal)
Anggara Putra - SMAN 2 Surabaya (25 steal)
Jagad Lakon Sejati - SMAN 9 Surabaya (23 steal)
Statistik Top 5 Steal Leaders Honda DBL seri Surabaya dapat diklik di sini.