Tim putra SMA BPK Penabur Gading Serpong berhasil melangkah ke babak fantastic four Honda DBL with KFC 2022 Banten Series. Hal itu dipastikan usai mengalahkan SMAN 2 Tangerang Selatan di laga sengit dengan skor akhir 32-31, Rabu 14 Desember 2022.

Partai sengit terjadi di laga kedua hari keenam DBL Banten ini. Pertemuan antara Penabur GS kontra Moonzher (julukan SMAN 2 Tangerang Selatan) berlangsung panas sejak tip off dilakukan. Praktis, skor keduanya tak pernah lebih dari dua poin di setiap kuarternya.

Hanya saja, Penabur GS lebih unggul dua poin di kuarter pertama. Sedangkan kuarter berikutnya, mereka kerap kali seimbang. Akio Arya jadi pembeda di tubuh Moonzher. Tembakan dua poinnya pada satu menit akhir kuarter empat berhasil membawa Moonzher unggul setengah bola 31-30.

Saat tensi kian memanas, Josh Emmanuel Layar jadi penyelamat Penabur GS di laga ini. Tembakan dua poinnya pada 30 detik akhir berbuah kemenangan untuk Penabur GS. Ia berhasil membalikkan keadaan dan menghadiahi Penabur GS posisi fantastic four.

Partai panas ini turut mendapat sorotan dari Sugandi, pelatih Penabur GS. Ia mengakui bahwa lawannya kali ini jauh lebih berat. Menurutnya, penggawa Moonzher punya semangat yang tinggi kala bertanding di lapangan.

Apresiasi pun ia tujukan untuk lawannya kali ini. “Lawan kita kali ini memang bagus, mereka semangat banget di lapangan. Kita sampai tertekan selama pertandingan,” aku coach Sugandi.

Lebih jauh, coach Sugandi juga mengakui bahwa tekanan yang dilancarkan Moonzher membuat Penabur GS sulit untuk mengembangkan poin mereka. “Sulit sekali mengembangkan poin, mereka tampil begitu menekan,” cetusnya.

Di babak fantastic four nanti, Penabur GS telah ditunggu oleh sang juara bertahan, yakni SMA Kharisma Bangsa yang lebih dulu lolos. Bukan hal mudah bagi Penabur GS untuk meladeni sang Raja Banten nanti. Hal itu turut diungkapkan oleh coach Sugandi.

“Lawan kita nanti luar biasa, ya. Di atas kertas, mereka punya kekuatan yang merata. Pemainnya juga komplet, balance di semua lini. Kita akan berjuang maksimal dan kasih yang terbaik saja nanti,” tandasnya. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game