Tim putri SMAN 12 Tangerang kembali sukses memetik kemenangan di Honda DBL with KFC 2022 Banten Series. Partai melawan SMAN 10 Tangerang tidak begitu sulit bagi anak-anak Twelvazt (julukan SMAN 12 Tangerang).
Tim asuhan Yacobus Thomas itu berhasil menang usai mematahkan Sepultura (julukan SMAN 10 Tangerang) dengan skor akhir 27-8, Senin 12 Desember 2022. Hasil ini sekaligus membawa mereka melaju ke babak fantastic four.
Sejak kuarter pertama, putri Twelvazt tampil menekan. Mereka sukses menuai 9 poin tanpa balas di kuarter awal. Hasil itu membuat margin poin kedua tim melebar sejak awal. Keunggulan Twelvazt atas Sepultura berlanjut hingga kuarter berikutnya.
Puncaknya di kuarter empat. Twelvazt sukses menggenapkan kemenangan mereka dengan tambahan 11 poin. Sepultura harus mengakui dominasi Twelvazt di laga ini.
Nadya Andrea masih menjadi tulang punggung poin bagi Twelvazt. Ia menyarangkan 11 poin dan 1 rebound. Disusul Salsabila Ratu Rajabani dengan 8 poin dan 7 rebound.
Meski menang dan lolos ke babak fantastic four, coach Yacobus menilai timnya justru mengalami penurunan performa. Dibandingkan dengan laga sebelumnya. Hal itu ditengarai hilangnya fokus anak didiknya ketika melakukan pertahanan.
“Kalau menurut saya, lebih bagus permainan sebelumnya. Mungkin karena bermain di perempat final jadinya anak-anak grogi, yang bikin finishingnya kurang bagus,” ujarnya.
Menyusul catatan itu, putri Twelvazt memasukkan 11/42 tembakan atau setara 26%. Hasil field goals ini menurun jika dibandingkan laga melawan SMAN 2 Krakatau Steel Cilegon yang mencapai 34%.
Di babak berikutnya, Twelvazt masih harus menunggu pemenang dari SMA Kharisma Bangsa melawan SMAN 2 Tangerang. Menanggapi itu, coach Yakobus ingin anak didiknya bisa bertanding maksimal siapa pun lawannya nanti.
“Kita masih harus menunggu hasil akhir pertandingan. Tapi siapa pun lawannya nanti, anak-anak harus maksimal karena dua tim itu sama-sama bagus,” cetusnya. (*)