Skuad SKC Sukses Tuntaskan Smada

| Penulis : 

Laga pembuka Honda DBL with KFC 2022 West Java Series 22 November 2022 sukses dihangatkan oleh SMA Kuntum Cemerlang dan SMAN 2 Cirebon. SKC (SMA Kuntum Cemerlang) sukses mendepak Smada (SMAN 2 Cirebon) dengan skor 49-24. 

SKC sudah mendominasi sejak awal kuarter. Mereka unggul jauh atas Smada. Izzah Adharizky penggawa SKC menyumbang dua poin pertama. Disusul oleh Fabian Aqilla forward sekaligus kapten SKC dari tembakan gratisnya. 

Memasuki kuarter dua penggawa SKC mulai mengganas. Mereka semakin gemar mencetak poin-poinnya. Hingga memasuki periode ketiga Fabian Aqilla dan kawan-kawan mulai unggul dan sukses memenangkan laga keduanya kali ini. 

Motor kemenangan kali ini ada Djarry Erputra guard SKC. Bermain selama 23 menit 5 detik dirinya berhasil mencatatkan skor 14 poin, 1 rebound, dan 4 asis. Ditemui usai berlaga pemain dengan nomor punggung delapan itu menuturkan performa timnya.

“Kami masih sangat jauh dari performa maksimal, masih banyak sekali kesahan dan error untuk permainan di lapangan, tapi masih bersyukur kita masih diberi kemenanga,” tuturnya. 

Meski banyak evaluasi yang tercatat, SKC berharap di laga berikutnya mampu memperbaiki beragam kesalahan yang dilakukan kali ini. Kemenangan SKC sendiri akan mempertemukan mereka pada SMA Santa Angela atau SMAN 1 Cirebon.  

Meski diakui belum melakukan prediksi atau scouting kekuatan lawan, Djarry dan penggawa SKC optimis berhadapan lawan siapa pun di laga selanjutnya.

“Kami belum scouting tapi untuk game selanjutnya tentu tetap optimis dan berani. Target tahun ini adalah juara,” tutupnya. (*) 

Baca Juga: SKC Raih Kemenangan Perdana, Jam Terbang Jadi Kunci

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Siaran ulang pertandingannya bisa dilihat di video di bawah ini

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game