Honda DBL with KFC 2022 West Java Series - East Region 21 November 2022 menyuguhkan babak Sweet Sixteen. Ada 12 tim yang siap berjuang demi unggul dan berlanjut ke babak berikutnya.
Laga pertama datang dari runner up musim lalu yaitu tim srikandi SMA BPK Penabur Cirebon dan SMAN 1 Bandung yang siap mengencangkan strateginya pukul 11.00 WIB tadi. Srikandi Penabur Cirebon pun sukses menang jauh dari SMAN 1 Bandung.
Selanjutnya di gim kedua masih menghadirkan tim putri. Ada SMA 1 BPK Penabur Bandung yang siap bertemu dengan SMAN 2 Bandung pukul 12.30 WIB. Laga semakin seru dan panas dilanjutkan dengan tim putri SMA BPK Penabur Holis dan SMA Trinitas Bandung pukul 14.00 WIB.
Menuju sore, giliran penggawa putranya yang siap berjuang kembali. Ada tim putra SMA Trinitas Bandung yang siap bertemu SMAN 1 Majalaya pukul 15.30 WIB. Di gim perdananya 18 November 2022 lalu Trinitas berhasil menang jauh dari SMAN 1 Bandung dengan perolehan poin 71-10.
Akankah ketangguhannya kali ini berhasil membawa mereka ke babak delapan besar? Kita saksikan keseruan gimnya nanti bertemu SMAN 1 Majalaya.
Menuju petang SMAN 20 Bandung dan SMAN 8 Bandung bersiap beradu lebih tangguh pukul 17.00 WIB. Setelah berhasil memulangkan SMAN 23 Bandung dengan skor akhir 30-12, mereka akan bersiap berjuang kembali membekuk lawan keduanya yaitu SMAN 8 Bandung.
Gim penutup hari ini menghadirkan sang juara musim lalu yaitu SMA BPK Penabur Cirebon dan SMAN 1 Baleendah. Setelah sukses meredam SMAN 9 Bandung dengan skor 23-19 kini mereka harus menghadapi skuad BPK Penabur Cirebon? Saksikan keseruannya laga penutup nanti pukul 18.30 WIB. (*)
Baca Juga: Link Live Streaming DBL Bogor dan Bandung, Ada 10 Gim Siap Panaskan Arena!
Jadwal DBL Jogja bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan doubel tap)