ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Honda DBL with KFC 2022 West Java Series – East Region sudah membuka hari pertamanya pada Jumat 18 November 2022 di GOR Pajajaran Bandung.

Empat sekolah berhasil mengamankan tempat menuju fase selanjutnya, empat lainnya harus rela angkat koper lebih awal dari hajat besar Honda DBL with KFC. Debutan tumbang, Trinitas tampil solid dengan nirkesalahan.

SMAN 23 Bandung vs SMAN 20 Bandung

Laga pembuka milik tim debutan, SMAN 23 Bandung yang berjumpa Twenty. Debutan tampak belum nyetel dengan atmosfer Honda DBL with KFC, alhasil mereka harus pulang dengan kekalahan 30-12 atas Twenty.

Baca juga: Twenty Pulangkan Tim Debutan

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di sini atau lihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll menggunakan double tap)

 

SMA 1 Bina Bakti vs SMAN 8 Bandung

Delapan langsung tancap gas sejak tepis mula. Melihat kejadian tersebut Bina Bakti langsung mengejar dengan semangat tinggi. Sayang, usaha mereka untuk setidaknya membawa gim ke babak overtime harus disudahi karena buzzer tanda berakhirnya kuarter keempat berbunyi. Delapan berhasil unggul dengan skor tipis 26-22.

Baca juga: Hampir Kena Comeback, Delapan Amankan Tiket ke Fase Berikutnya

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di sini atau lihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll menggunakan double tap)

 

SMAN 1 Baleendah vs SMAN 9 Bandung

1 Baleendah yang membawa misi membalaskan dendam musim lalu ke Sembilan benar-benar menunaikan misi dengan ciamik. Dua tembakan gratis Albert Nainggolan pada sisa waktu 12 detik berhasil membayar lunas dendam musim lalu.

Baca juga: Comeback Manis 1 Baleendah Pulangkan Sembilan

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di sini atau lihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll menggunakan double tap)

 

SMA Trinitas Bandung vs SMAN 1 Bandung

Trinitas masih terlalu tangguh bagi Smansa Bandung. Trinitas berhasil unggul sepanjang empat kuarter. Smansa Bandung juga begitu kesulitan untuk membongkar rapatnya barisan Trinitas. Alhasil Trinitas berhasil mengamankan slot kursi fase berikutnya dengan skor akhir 71-10.

Baca juga: Smansa Bandung Babak Belur Bertemu Trinitas

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di sini atau lihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll menggunakan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY