Laga pembuka hari kedua, Minggu, 13 November 2022 mempertemukan srikandi SMK SMTI Banda Aceh melawan SMAN 4 Banda Aceh. Gim berlangsung di GOR Unsyiah Banda Aceh.
Permainan kedua tim sangat berhati-hati pada laga kali ini. Kuarter awal kedua sekolah masih beradaptasi dengan atmosfer GOR Unsyiah dalam gelaran Honda DBL with KFC. SMAN 4 Banda Aceh perlahan namun pasti sudah menemukan sentuhannya, mereka sukses menutup kuarter kedua dengan skor 6-0.
Baca juga: Epic Comeback! Skuad MAN Model Banda Aceh Full Senyum
Selepas jeda turun minum, laga semakin sengit, mengetahui terdapat celah di jantung pertahanan, SMK SMTI Banda Aceh merapatkan barisan pertahanan, namun mereka masih belum bisa mendulang poin. SMK SMTI Banda Aceh tampak masih tergesa-gesa untuk melancarkan serangan. Celah kesalahan srikandi SMAN 4 Banda Aceh gagal dimanfaatkan betul oleh SMK SMTI Banda Aceh. Hasilnya mereka harus mengakui keunggulan SMAN 4 Banda Aceh dengan skor akhir 10-0.
Baca juga: Menangi Laga Sengit, SMAN 3 Banda Aceh Berhasil Melaju ke Babak Selanjutnya
Sejatinya kemenangan srikandi SMAN 4 Banda Aceh juga mempunyai beberapa catatan yang segera harus dibenahi oleh pelatih Muhammad Reza Sutria. Skuad asuhannya kerap kali membuang kesempatan ketika menyerang karena sering terkena three second violation. Turnovers mereka pada laga kali ini juga terbilang banyak dengan 18 kali turnovers.
Mereka juga berhasil unggul ketika dua kuarter awal saja, kuarter ketiga selepas turun minum srikandi Smanpat (sebutan SMAN 4 Banda Aceh) justru tak mencetak angka sama sekali. Pada kuarter pamungkas mereka menambah keunggulan poin dengan empat angka.
"Senang banget bisa menang. Tapi kita sempat telat panas, itu sih yang harus diperbaiki buat gim berikutnya, biar lebih panas, sama komunikasinya ditingkatin lagi," ujar Natasya Adilia kapten dari SMAN 4 Banda Aceh. Selanjutnya Smanpat masih menunggu lawan tandingnya pada fase berikutnya antara SMAN 2 Banda Aceh atau SMA Methodist Banda Aceh.(*)
Baca juga: Skuad Debutan Menang, SMK SMTI Melenggang
.Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:
Statistik pertandingan ini bisa dilihat di sini atau lihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll menggunakan double tap)