Laga kedua Big Eight Honda DBL with KFC 2022 D.I Jogjakarta Series 12 November 2022 menghadirkan skuad Trappsila (SMAN 9 Yogyakarta) dan Kebangsaan (SMAN 11 Yogyakarta) yang berjuang. Meski sengit di kuarter pertama, Trappsila sukses mengamankan Fantastic Four mereka dengan perolehan skor 35-13.

Kuarter pertama Trappsila sempat panas. Mereka unggul satu poin. Menuju kuarter kedua hingga akhir Trappsila justru mengganas. Mereka perkasa memanen pundi-pundi poinnya. Hingga buzzer akhir Trappsila berhasil menduduki Fantastic Four kembali di Honda DBL seri Jogja 2022. 

Predikat Fantastic Four ini merupakan ketiga kalinya disandang Trappsila. Hal tersebut dituturkan oleh Gerry Andika Firdaus pelatih Trappsila. Skuad Trappsila berharap musim ini mampu menerobos hingga Final. 

“Alhamdulillah yang jelas itu karena perjuangan anak-anak, kami bisa menggapai semifinal lagi ketiga kalinya. Tapi yang jelas masih banyak koreksi dari mereka,” jelasnya. 

Coach Gerry juga menekankan evaluasi laganya melawan Kebangsaan dan ambisi Trappsila di musim ini untuk menggapai final. 

“Dari evaluasi masih banyak turnover yang gak perlu, passing-passing yang salah, under ring dan lain sebagainya. Kami akan segera evaluasi dan berharap besok lebih optimal main karena targetnya tahun ini inginnya bisa masuk final,” ucapnya. 

Disinggung tim mana yang selalu sukses meredam Trappsila di Fantastic Four, coach Gerry menjelaskan sempat kewalahan menghadapi putra BOSA (SMA Bopkri 1 Yogyakarta). Meski demikian di tahun ini mereka akan lebih mengoptimalkan persiapannya untuk menghadapi lawan apa pun di Fantastic Four nanti. 

“Di tahun-tahun sebelumnya kami sempat kewalahan lawan BOSA ya tapi tahun ini kami akan mencoba lebih mempersiapkan kembali dari segi mental mereka agar siap bertemu siapa saja di Fantastic Four nanti,” tutupnya. (*) 

Baca Juga: Nyaris Double-double, Yolanda Bawa Trappsila Unggul dari Teladan

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Siaran ulang pertandingannya bisa dilihat di video di bawah ini

 

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan