Namche -sebutan SMAN 6 Yogyakarta- siap memberikan strategi terbaiknya di Honda DBL with KFC 2022 D.I Jogjakarta Series. Layaknya tim lain mereka tak kalah padat meningkatkan intensitas latihannya. 

Tak hanya strategi yang diperkuat jam terbang dan chemistry menjadi fokus utama persiapan Namche kali ini. Adam Fawwaz kapten Namche menjelaskan timnya justru memperbanyak sparring jelang Honda DBL seri Jogja. 

“Makin semangat tahun ini karena bisa didukung langsung dari suporter. Persiapan kali ini lebih menekankan ke fisik, mental, dan rajin sparring ya. Selama ini kami sudah melakukan sparring lima hingga tujuh kali,” 

Bagi Namche rajin mengikuti sparring bisa memantapkan jam terbang dan mental mereka sebelum liga Honda DBL seri Jogja esok. Tak hanya itu skuad Namche juga memfokuskan memperkuat chemistry demi bisa membangun komunikasi yang apik di lapangan. 

“Chemistry juga salah satu yang kami tekankan. Kami bahkan pergi ke pantai setelah sparring di Bantul demi membangun bonding. Sering juga kami mengadakan makan bersama,” tambahnya. 

Masih mengusung pelatih lawan dari musim sebelumnya skuad Namche berharap musim ini bisa melaju sampai semifinal. 

“Harapannya bisa main lebih baik. Target kami bisa masuk sampai semifinal. Apalagi sekarang ada suporter harus jadi lebih bersemangat bertanding,” tutupnya. (*) 

Baca Juga:Ini Pemegang Top 5 DBL Jogja Putra 2021, Ada Jagoanmu Musim Lalu?

Populer

Perjalanan Basket Mayviana dan Harapan Penghujung Musim Bersama Skuad Gloria 1
Big Match Playoffs DBL Malang: Smarihasta Kembali Bersua Bhawikarsu!
Hasil DBL Surabaya: Putri Gloria 1 ke Playoffs, Smamda Comeback Mengerikan!
Jadwal dan Link Live Streaming DBL Malang Hari Ini 20 September 2024
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA