ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Panggung UBS Gold Dance Competition Seri Jakarta Timur, Kamis 20 Oktober 2022, begitu meriah. Terlebih, saat Flourone, tim dance SMA IT Al-Halimiyah menampilkan kebolehan mereka menari saat jeda pertandingan SMAN 42 Jakarta kontra SMA IT Al-Halimiyah.

Siapa yang tidak hafal dengan lagu ‘This Is Me’? Yups, lagu yang menjadi soundtrack film The Greatest Showman itu begitu familiar di telinga pecinta film. Lagu itu menjadi latar musik Flourone menampilkan koreografi mereka.

Penampilan Flourone yang energik dan dibalut kostum bernuansa hitam-emas menjadi penyegaran di tengah-tengah laga. Di balik penampilan mereka, ternyata Flourone menyimpan sebuah pesan untuk penonton.

Kevina Aqilah, kapten tim Flourone mengatakan ia dan tim mengusung konsep ‘Unjuk Diri Sendiri’. Itu sesuai dengan musik latar mereka yang menceritakan tentang perjuangan menunjukkan jati diri.

“Sama seperti lagu yang kita gunakan, yaitu ‘This Is Me’, kita ingin menunjukkan jati diri kita di dalam koreografi. Kita pakai konsep ini karena ini pertama kali kita tampil di UBS Gold Dance Competition, jadi ingin menunjukkan jati diri sebagai tim dance,” jelas Kevina.

Lebih lanjut, Kevina berharap penampilan Flourone di UBS Gold Dance Competition bisa menghibur penonton dan suporter yang hadir. “Ini pengalaman pertama kita tampil, semoga bisa menghibur penonton semua,” ujarnya.

“Semoga dengan penampilan ini penonton bisa lebih percaya diri dan bisa menunjukkan jati diri mereka di tengah-tengah masyarakat,” tandasnya. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY