ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tema ‘I Am 24K’ yang disajikan oleh UBS Gold Dance Competition 2022 membuat para tim dance berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik. Bahkan tak jarang dari mereka yang membawakan lebih dari satu konsep selama gelaran Honda DBL with KFC 2022 North Sulawesi Series. Senin, 10 Oktober 2022 banyak sekali warna baru yang menemani di paruh waktu pertandingan.

Para penari SMA Lokon St. Nikolaus Tomohon yakni Nicholas Dance Squad (NDS) menjadi salah satu yang membawakan tema berbeda. Pada laga sebelumnya, mereka berdandan ala detektif yang sedang mencari jati diri.

Baca Juga: Seperti Tak Pernah Kehabisan Ide, Tim Dance Manado Makin Kreatif

Namun, saat tim basket putra Losnito -julukan SMA Lokon St. Nikolaus- memasuki putaran Big Eight, mereka memboyong tema baru. Disinggung mengenai konsep hari ini, Valentzia Bawangun sebagai Leader dari NDS memberikan sedikit penjelasan.

“Iyaa nih hari ini kita ganti konsep biar lebih fresh lagi. Jadi buat konsep kostum hari ini, kita lebih ke sporty. Apa lagi buat yang cewek-cewek, jadi kita lebih menunjukkan side girl crush kita,” pungkasnya.

Jauh menyimpang dengan konsep sebelumnya, rupanya Nicholas Dance Squad punya alasan tersendiri. Mereka ingin menunjukkan bahwa para personel NDS juga dapat tampil powerful, energic, dan shining bright.

Bukan hanya sekedar omongan belaka. Seluruh 12 anggota mereka mampu membuktikan bahwa penampilannya hari ini terlihat energik. Bahkan hingga akhir performannya NDS tampil kompak dan selaras.

Baca Juga: Fearless Tampil Beda, Explode Dance Usung Tema Anak Sekolahan

Kostum putih dengan tambahan logo UBS dipadukan dengan celana oranye membuat mereka tampak lebih segar. Ditambah lagi kuncir satu pada setiap dancer-nya membuat konsep sporty mereka lebih tampak.

Aksi Nicholas Dance Squad ini tak pernah gagal. Mereka berhasil mengundang tepuk tangan para penonton. Ketika ditanya mengenai target musim ini, Valentzia mantap mengatakan champion.

“Kalau target musim ini, tentunya champion dalam UBS Gold Dance Competition 2022 dong!”, tutupnya.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY