Putri Mahakam Perkasa, Sukses Pulangkan Gonz

| Penulis : 

Pertandingan sektor putri kembali tersaji di hari kelima Honda DBL with KFC 2022 DKI Jakarta Series - South Region, Minggu 9 Oktober 2022. SMAN 6 Jakarta (Mahakam) kali ini harus melewati hadangan SMA Gonzaga (Gonz). Menunjukan keperkasaannya di pertandingan penutup sektor putri hari ini, Mahakam sukses singkirkan Gonz dengan skor 45-15.

Perkasanya srikandi Mahakam langsung telihat sejak menit awal kuarter pertama. Tembakan Nayla Maritza Amira membuka jalan Mahakam memimpin pertandingan. Tim besutan Intan Karina itu tanpa henti menekan lini pertahanan Gonz di laga ini. Pundi-pundi poin terus tercipta.

Keadaan ini berlangsung hingga bubarnya pertandingan. Gonz harus mengakui kehebatan para penggawa Mahakam dan rela menghentikan perjalanan mereka di seri Jaksel musim ini dengan hanya menjalani satu pertandingan.

Nayla sendiri memberikan kontribusi besarnya bagi kemenangan tim. Dalam laga ini, penggawa bernomor punggung dua itu berhasil mencetak 17 poin, angka yang sama yang pernah diraih Penggawa AIPL, Kalisha Chaira.

Sang Kapten, Najla Widona tidak kalah moncernya dalam laga ini. Mencetak double-double dengan torehan 10 poin dan 13 rebound sekaligus yang terbanyak di sektor putri sejauh ini.

Najla beserta penggawa Mahakam lainnya sempat mengalami kecemasan sebelum bertanding. Sebab, mereka belum pernah bertemu Gonz sebelumnya sehingga Mahakam tidak memiliki informasi terkait pola permainan lawan. Dalam megatasi kecemasan itu, Najla memberi suntikan semangat kepada rekan-rekannya.

"Pertandingan ini awalnya bikin kami deg-degan karena kami belum pernah bertemu Gonz sebelumnya. Aku menguatkan tim aku sendiri untuk pecaya sama kemampuan kami," kata Najla.

Wejangan dari Najla sukses membuat kepercayaan diri rekan-rekan setimnya meningkat. Insttuksi yang diberikan oleh Intan berhasil dieksekusi dengan baik oleh anak-anak asuhnya. Bermain dengan gesit sejak awal pertandingan dan terapkan lini pertahanan yang kuat.

"Kami ikuti intstruksi pelatih, ia bilang untuk bermain hustle dari awal dan kuatin defence," lanjut Najla.

Najla secara terang-terangan menyebut peran orang tua dan Supermen yang hadir di tribun turut memberikan sumbangan besar dalam kemenangan Mahakam. Hal ini yang semakin membuat Mahakam terpacu dalam meraih kemenangan.

"Ditonton temen-temen sama orang tua itu buat kami semakin semangat," terang Najla. (MRS)

Statistik lengkap SMA Gonzaga versus SMAN 6 Jakarta bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui livestram di bawah ini

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Trilogi Final DBL Jakarta: Bulungan Makin Komplet dengan Kombinasi Pemain!
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya