Partai kedua gelaran Honda DBL with KFC 2022 Central Java Series – South Region mempertemukan SMA Al-Abidin Bilingual Border School Solo (ABBS) berhadapan dengan SMAN 3 Solo (Smaga).
Jalannya pertandingan sudah sangat ketat sejak tepis mula. Kedua sekolah sama-sama ingin menang agar bisa melaju ke fase berikutnya. Kejadian inilah yang membuat alot kedua tim untuk mendulang pundi-pundi poin. ABBS mampu menutup kuarter kedua dengan skor 8-2.
Baca juga: Smarga Tampil Trengginas Pada Laga Perdana DBL seri Solo
Memasuki kuarter ketiga hingga kuarter pamungkas pun kedua tim masih sangat berhati-hati. Namun keberhasilan dan ketenangan ABBS menjadi kunci mereka mengamankan kemenangan untuk melaju ke fase berikutnya. Mereka mampu menunutup laga dengan skor akhir 18-12.
“Pastinya seneng, kan target kita dari coach sendiri itu menang di setiap gim,” ujar Wahyu Kurniawan, guard nomor satu dari ABBS. Meskipun menang, Coach Indra Tri membawa pekerjaan rumah yang harus dibenahi lagi pada laga berikutnya.
Tiga poin Wahyu Kurniawan dibawah 30 detik mengubur mimpi Smaga Solo. Pasalnya Smaga sempat menempel skor ABBS,.“Engga nyangka sih, tapi saya berterimakasih buat Coach Indra yang sudah mempercayai tadi,” tambahnya. Dirinya juga menjadi pengoleksi poin terbanyak di gim kali ini. Wahyu mengoleksi delapan poin pada laga sengit melawan Smaga Solo
Berkat kemenengan hari ini, ABBS sudah ditunggu oleh SMAN 1 Sragen pada fase selanjutnya. Mereka pun tak gentar dan justru sudah sangat siap untuk berhadapan dengan SMAN 1 Sragen. “Kita dulu pernah dikalahin sama SMAN 1 Sragen, buat laga besok lawan mereka (SMAN 1 Sragen), kita mau balas dendam,” cetus Wahyu.
Statistik pertandingan ini bisa dilihat di sini atau lihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll menggunakan double tap)