Dua Tiket Delapan Besar Semuanya Milik Gloria

| Penulis : 

Tiket menuju delapan besar Junior Exhibition Game 2022 sektor putra tersisa empat kuota. Empat sekolah yang bertanding pada hari Kamis (22/9) akan semaksimal mungkin memanfaatkan setiap peluang yang ada di lapangan.

Pada laga ketiga dan keempat menyuguhkan pertandingan yang tak kalah seru. Laga sengit antara Gloria 1 yang menghadapi Angelus Custos, hingga misi SMPN 17 Surabaya untuk bisa berbicara banyak pada kesempatan tahun ini.

SMP Gloria 1 Surabaya vs SMP Angelus Custos 1 Surabaya

Partai ketiga hari kedua Junior Exhibition Game 2022 mempertemukan Gloria 1 Surabaya melawan Angelus Custos 1. Kedua sekolah sama-sama ingin menang untuk bisa melanjutkan perjalanan mereka lebih jauh ditahun ini.

Angelus Custos 1 sempat pastikan keunggulan pada akhir kuarter kedua dengan skor tipis 14-13. Namun, selepas turun minum, mereka seolah kehabisan bensin dan Gloria 1 justru tampil jauh lebih prima, hasilnya mereka mampu ungguli Angelus Custos 1 dengan skor akhir 38-21.

Cendric Kenzo, pemain asal Gloria 1 menjadi bintang pada laga kali ini usai mampu menorehkan 11 poin. Selain itu rekan setimnya yaitu Brayden Linardi dan Kenzo Emmanuel masing-masing mencetak delapan poin. Permainan ketiganya bantu putra Gloria 1 melaju ke babak delapan besar.

 

Statistik dan tayangan ulang pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap.

 

SMPN 17 Surabaya vs SMP Gloria 2 Surabaya

Perebutan sisa slot menuju delapan besar lainnya mempertemukan kedua sekolah yaitu SMPN 17 Surabaya vs SMP Gloria 2 Surabaya. Menjadi laga penutup sekaligus do or die ternyata tak mengendorkan semangat kedua tim.

Keberhasilan Gloria 1 amankan tiket delapan besar yang pada laga sebelum mereka ternyata menular ke saudaranya yaitu Gloria 2. Sama-sama ingin menang pada laga kali ini. Keberhasilan Gloria 2 dalam membendung serta terampil mendulang angka mampu mengakhiri perlawanan dari SMPN 17 Surabaya dengan skor akhir 61-6.

Berangkat dari bangku cadangan, Nicholas Kenzo menjadi aktor sekaligus mesin pencetak poin dari Gloria 2. Nicholas mampu bukukan 18 poin dan 5 steal pada laga kali ini. Di belakang Nicholas ada I Putu Algre yang mencetak 14 poin. Persentase field goals mereka sendiri pada laga kali ini mencapai angka 53,8 persen.

Alhasil dua tiket delapan besar Junior Exhibition Game 2022 milik Gloria satu dan Gloria dua.(*)

 

Statistik dan tayangan ulang pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap.

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya