ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Dua tim dance dari SMA Tarsisius 1 Jakarta dan SMA IPEKA Sunter Jakarta tampil percaya diri di UBS Gold Dance Competition, Sabtu (17/9). Manggung di sela-sela pertandingan antara tim basketnya, dua tim dance itu menampilkan suguhan yang menarik dan asyik untuk ditonton.

Diawali dengan penampilan dari D’Helios (tim dance Ipsun) yang mengenakan kostum bernuansa putih emas, mereka tampil enerjik. Tidak hanya itu saja, anggota tim D’Helios juga tampil ekspresif di panggung UBS Gold Dance Competition.

Rachel, kapten tim D’Helios, menjelaskan bahwa timnya mengusung konsep kemenangan di kompetisi ini. Hal itu sejalan dengan koreografi, kostum, dan ekspresi yang mereka tampilkan.

“Konsep yang kami pakai itu kemenangan. Aku ingin menunjukkan kalau kita itu ingin banget untuk menang. Di mana pemenang itu juga identik dengan emas dan kemegahan,” tuturnya.

Penampilan selanjutnya adalah T1 Dance Crew. Berbeda dengan tim-tim lain yang menonjolkan nuansa emas pada kostum, T1 Dance Crew justru tampil anti mainstream. Kompak dengan riasan kontras di wajahnya, kostumnya pun tak kalah mencolok.

T1 Dance Crew tampil nyentrik dengan kostum warna-warni bak pelangi. Sharon Odelia Suherman, kapten tim T1 Dance Crew, menjelaskan bahwa kostum warna-warni yang digunakan memang sebagian dari konsep besar mereka.

“Kita ingin tampil lebih beda dari yang lain dengan kostum warna-warni ini. Terus, karena tema I AM 24K ini lebih mendorong kita untuk percaya diri, jadinya kita ingin tunjukkin kalau ini jati diri kita,” ungkapnya.

Tim basket Tarsi 1 sendiri berhasil mengalahkan Ipsun di laga ini. Dengan begitu, T1 Dance Crew dipastikan masih akan lanjut menampilkan riasan nyentriknya saat mendampingi Tarsi 1 di babak selanjutnya. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (1)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY