ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

SOLO - Menjelang putaran terakhir, Honda DBL Central Java Series 2019-South Region kian menegangkan. Tim-tim yang tengah berada pada fase perebutan tiket big eight, seluruh tampil all-out!

SMAN 2 Kebumen vs SMA Al-Abidin Bilingual Boarding School

Tim basket putri SMAN 2 Kebumen semakin tak terbendung di babak kedua Honda DBL Central Java Series 2019-South Region. Mereka menyingkirkan SMA Al-Abidin Boarding School Sukoharjo dengan skor telak, 37-6. Pelatih SMAN 2 Kebumen, Nuli Sukma Wardana tak kaget atas hasil tersebut. Persiapan matang sepanjang pra-musim menjadi modal berharga menghadapi turnamen ini.



SMAN Intan Cendekia Al-Mujtaba vs SMA Assalam Sukoharjo

Bermain di hadapan dua suporter masing-masing, kedua tim beradu gengsi. GOR Sritex, Solo, menjadi saksi sengitnya laga kali ini. SMA Insan Cendikia Al-Mutjaba Sukoharjo berhasil merebut tiket big eight. Tiket itu mereka raih pasca menundukan SMA Assalam Sukoharjo dengan skor memuaskan, 31-22.

 


SMAN 2 Kebumen vs SMA Regina Pacis Surakarta

Tampil ngotot sepanjang pertandingan, SMA Regina Pacis (Regpac) Surakarta menembus big eight DBL Central Java Series-South Region. Mereka menghentikan perlawanan sengit dari SMAN 2 (Smanda) Kebumen, dengan skor 38-23 di GOR Sritex Arena, Solo, Rabu (28/08/19).

 

SMAN 3 Surakarta vs SMAN 6 Surakarta

Lolosnya SMAN 3 tak lepas dari aksi gemilang sang kapten, Yariska Lintang. Forward andalan Smaga itu, menjadi kolektor poin terbanyak, 15 angka, di laga ini. Selain Lintang, performa tak kalah apik juga ditunjukkan oleh forward, Faniya Carlista. Pemain yang akrab disapa Fani itu, juga menjadi mesin poin bagi Smaga. Berkat kemenangan atas SMAN 6 Surakarta, Smaga berhak lolos ke big eight.



SMA Pradita Dirgantara vs SMA Warga Surakarta

Langkah juara bertahan tim basket putra SMA Warga Surakarta di ajang Honda DBL Central Java Series 2019-South Region belum terbendung. Skuad asuhan Wempi Wijanto itu meraih satu tiket ke babak big eight, pasca menekuk tim kuda hitam debutan, SMA Pradita Dirgantara.

 

Pertandingan selengkapnya bisa kalian baca disini : 

1. SMAN 2 Kebumen vs SMA Al-Abidin Bilingual Boarding School : Menang Telak, SMAN 2 Kebumen Masih Perlu Banyak Merombak

2. SMAN Insan Cendekia Al-Mujtaba vs SMA Assalam Sukoharjo : Lolos Big Eight, SMA Insan Cendika Tantang Regina Pacis

3. SMAN 2 Kebumen vs SMA Regina Pacis Surakarta : Hampir Terkejar di Kuarter Kedua, Regpac Bangkit di Kuarter Berikutnya

4. SMAN 3 Surakarta vs SMAN 6 Surakarta : Tampil Dominan, Smaga Menangi Derbi Surakarta

5. SMA Pradita Dirgantara vs SMA Warga Surakarta : Jegal Kuda Hitam, SMA Warga Tembus Big Eight

 

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY